Hari ini dalam perjalanan menuju Kuala Lumpur di Ahmad Yani International Airport Semarang, saya melihat beragam orang dengan beragam gaya. Di depan saya duduk ibu-ibu yang berumur sekitar 70-75 tahun yang akan pergi umrah dengan rombongan. Kelihatan mereka dari desa, polos, sederhana, dan dari wajah mereka yang keriput terpancar kejujuran dan genuine. Tidak jauh, duduk juga orang-orang yang sangat bergaya, penuh dengan aksesoris. Gaya orang kota, urban style.
Entah mengapa, hati saya tersentuh dengan gaya dan dandanan yang sederhana yang terlihat jujur dan genuine ini. Mungkin ini yang dinamakan fitrah*, yang jauh dari kepalsuan dan kepura-puraan.
*Tautan ke Wikipedia.
You must be logged in to post a comment.